Text
PENGEMBANGAN MEDIA KOTAK PINTAR BERBASIS COURSE REVIEW HORAY (CRH) DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK KELAS V
"Kemampuan berpikir kritis adalah cara berpikir yang memiliki makna, didasarkan pada alasan, serta memiliki tujuan yang jelas dalam mengambil keputusan suatu permasalahan. Tetapi pada kenyataannya kemampuan berpikir kritis peserta didik kelas V masih rendah. Hal ini ditandai dengan peserta didik belum bisa memberikan penjelasan sederhana dari informasi yang diketahui secara tepat karena waktu guru menerangkan materi belum bisa menangkap secara langsung dari yang diajarkan, belum mampu memilah informasi keanekaragaman hayati yang ada di Indonesia karena setiap menjawab soal masih belum fokus ke jawaban, belum dapat menyimpulkan kekayaan hayati yang ada di daerah tempat tinggal mereka karena peserta didik belum memahami materi dengan jelas dan belum mampu memberikan langkah dan manfaat yang diambil dalam keanekaragaman hayati yang ada di daerah tempat tinggal mereka karena dalam pembelajaran peserta didik belum bisa menceritakan kembali secara runtut isi dari materi.
Tujuan penelitian ini untuk (1) Mengetahui kondisi awal kemampuan berpikir kritis peserta didik kelas V di SDN 1 Puru, SDN Wonokerto, SDN 1 Nglebo, dan SDN 2 Suruh pada tahun pelajaran 2023/2024 (2) Mengetahui desain media kotak pintar berbasis Course Review Horay (CRH) dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis peserta didik kelas V (3) Mengetahui kevalidan media kotak pintar berbasis Course Review Horay (CRH) dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis peserta didik kelas V (4) Mengetahui penerapan media kotak pintar berbasis Course Review Horay (CRH) dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis peserta didik kelas V (5) Mengetahui keefektifan media kotak pintar berbasis Course Review Horay (CRH) dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis peserta didik kelas V."
Tidak tersedia versi lain